Naskah Teks MC Acara Halal Bihalal Idul Fitri

14.4.24
Naskah Teks MC Acara Halal Bihalal Idul Fitri

Halal bihalal adalah sebuah tradisi yang umumnya dilakukan oleh masyarakat Indonesia, terutama umat Muslim, pada masa setelah Hari Raya Idul Fitri. Tradisi ini melibatkan pertemuan antarindividu atau kelompok untuk bersilaturahmi, memperbarui hubungan, meminta maaf atas segala kesalahan yang terjadi selama setahun, dan saling memaafkan. 


Biasanya, halal bihalal dilakukan dengan cara berkunjung ke rumah-rumah saudara, kerabat, teman, atau tetangga untuk bertemu dan bermaaf-maafan sambil menyantap hidangan lebaran. Hal ini dianggap sebagai bagian penting dari upaya mempererat hubungan sosial dan meningkatkan rasa persaudaraan serta toleransi antarindividu. Tradisi ini juga dapat menjadi momen refleksi atas perjalanan spiritual selama bulan Ramadan dan menumbuhkan sikap yang lebih baik dalam menjalani kehidupan sehari-hari.


Halal bihalal juga menjadi salah satu acara tahunan yang diadakan oleh suatu instansi setelah cuti Hari Raya Idul Fitri. Biasanya akan ada serangkaian acara resmi yang harus diikuti. Jika Anda diberi tanggungjawab sebagai MC Halal Bihalal, berikut adalah salah satu referensinya.


 MC Acara Halal Bihalal Idul Fitri


Assalamu’alaikum wr. wb.


نَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ، وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا، وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ، وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ ،َأَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ , وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ. أَمَّا بَعْدُ

Innal hamda lillah, nahmaduhu wanasta’inuhu wanastaghfiruh, wana’udzu billahi min syururi anfusina, wamin sayyiaati a’maalinaa, mayyahdihillahu falaa mudhilla lah, wamayyudhlil falaa haadiya lah. Asyhadu alla ilaaha illallah wahdahu laa syarika lah, wa asyhadu anna muhammadan ’abduhu warosuuluh. Allahumma shalli wasallim wabarik ’ala sayyidina muhammadin wa ’ala alihi washahbihi ajma’in. amma ba’du.


Yang terhormat, Al Mukarrom Ustaz Ahmad Jaelani.

Yang kami hormati, Direktur Utama PT ABC, Bapak Agus Salim.

Yang kami hormati pula, jajaran manajer, staf, dan keluarga besar PT ABC yang berbahagia.


Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan kesempatan kepada kita untuk hadir dalam acara Halal Bihalal Keluarga Besar PT ABC tahun 1446 H. Semoga pertemuan ini menjadi ajang mempererat ukhuwah serta membawa berkah bagi kita semua.


Sholawat serta salam kita haturkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, semoga kita mendapat syafaat beliau di hari akhir nanti. Aamiin ya rabbal ‘alamin.


Bapak Ibu yang dirahmati Allah, saya, [Nama MC], dengan penuh rasa syukur dan kebahagiaan, akan memandu jalannya acara Halal Bihalal hari ini. Mari kita manfaatkan momentum ini untuk membuka hati, saling memaafkan, dan menguatkan kembali ikatan persaudaraan di antara kita.


1. Pembukaan

Hadirin yang berbahagia, marilah kita buka acara ini dengan pembacaan Surah Al-Fatihah. Semoga acara ini berjalan lancar dan penuh keberkahan. Al-Fatihah…


2. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an

Acara selanjutnya adalah pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh Saudara Hanafi. Kepada Saudara Hanafi, kami persilakan.


(Selesai pembacaan)

Shadaqallahul adzim. Semoga kita semua mendapatkan keberkahan dari lantunan ayat suci tersebut. Aamiin.


3. Sambutan Tuan Rumah

Berikutnya, marilah kita dengarkan sambutan dari Direktur PT ABC, Bapak Agus Salim. Kepada Bapak Agus Salim, kami persilakan.


(Selesai sambutan)

Terima kasih kepada Bapak Agus Salim atas sambutannya.


4. Pembacaan Ikrar Halal Bihalal

Bapak Ibu, mari kita ikuti pembacaan ikrar Halal Bihalal yang akan dipimpin oleh Saudara Irul Munawar. Kepada Saudara Irul Munawar, kami persilakan.

Bismillahirrahmanirrahim,

Kami, keluarga besar PT ABC, dengan penuh keikhlasan dan ketulusan hati, pada hari yang penuh berkah ini, menyadari bahwa sebagai manusia, kami tak luput dari kesalahan, baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.

Oleh karena itu, dengan hati yang lapang dan penuh rasa persaudaraan, kami saling memaafkan atas segala khilaf, baik dalam perkataan, perbuatan, maupun sikap yang mungkin telah menyakiti hati satu sama lain.

Semoga tali silaturahmi terus terjalin, dan semakin meningkatkan kebersamaan dalam bekerja dan berkontribusi demi kebaikan dan kemajuan bersama.

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, keberkahan, dan petunjuk-Nya kepada kita semua.

Minal aidzin wal faidzin. Mohon maaf lahir dan batin.



(Selesai pembacaan ikrar)

Terima kasih kepada Saudara Irul Munawar. Semoga ikrar yang telah kita ucapkan menguatkan persaudaraan dan membawa keberkahan bagi kita semua.


5. Mau'idzatul Hasanah

Tibalah kita pada acara inti, yaitu Mau'idzatul Hasanah yang akan disampaikan oleh Al Mukarrom Ustaz Ahmad Jaelani. Ustaz Ahmad Jaelani adalah seorang pendakwah yang yang dalam kesehariannya mengasuh Pondok Pesantren Al-Firdaus dan mengajar di Universitas Islam Nusantara. Beliau menyelesaikan studi di Universitas Al-Azhar, Mesir, dan melanjutkan pendidikan di Institut Studi Islam Darussalam. Dengan pengalaman luas, Ustaz Ahmad Jaelani aktif dalam berbagai forum keagamaan, Kepada Ustaz Ahmad Jaelani, kami persilakan.


(Selesai tausiyah)

Terima kasih kepada Ustaz Ahmad Jaelani atas tausiyah yang telah disampaikan. Semoga ilmu yang beliau bagikan dapat kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari. Aamiin.


6. Penutup

Akhirnya, seluruh rangkaian acara Halal Bihalal Keluarga Besar PT ABC telah selesai. Marilah kita tutup dengan mengucapkan hamdalah. Alhamdulillahirabbil ‘alamin. Setelah ini, kami persilakan Bapak Ibu untuk menikmati hidangan yang telah disiapkan sembari mendengarkan alunan musik sholawat dari Ponpes An Nur.


Sebagai MC, saya [Nama MC] mewakili seluruh panitia memohon maaf jika selama berlangsungnya acara terdapat hal yang kurang berkenan. Semoga Allah SWT mengampuni dosa dan kesalahan kita, serta memberikan kita kekuatan lahir dan batin.


Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin.


سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُونَ وَسَلَامٌ عَلَى الْمُرْسَلِينَ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ


Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.







Meningkatkan Minat Baca Generasi Z dan Alpha Bersama Para Pustakawan

6.4.24

 



Pada tanggal 5 Maret 2024, saya berkesempatan untuk menjadi pembicara pada seminar yang diadakan oleh Pusat Layanan Digital Universitas Muhammadiyah Surakarta dan Ikatan Pustakawan Surakarta yang bertajuk “Strategi Pengelolaan Perpustakaan di Era Society 5.0”. Kegiatan ini diselenggarakan di Ruang Seminar Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMS, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para pustakawan untuk mengelola perpustakaan secara profesional dan usaha meningkatkan literasi generasi Z dan Alpha dalam penggunaan teknologi informasi dan media digital. Acara ini dihadiri oleh pustakawan dan para penggiat literasi baik di wilayah Jawa Tengah.


Dalam durasi 60 menit saya menjelaskan mengenai cara menggunakan teknologi media sosial untuk menghasilkan konten  yang mampu menstimulasi Gen Z untuk kembali tertarik membaca buku. Konten media sosial yang di kemas secara menarik, diharapkan mampu memberikan rekomendasi buku- buku berkualitas untuk membantu memberikan solusi bagi kegelisahan yang dihadapi Gen Z di masyarakat.



Strategi yang berbeda, digunakan untuk bisa menumbuhkan minat baca buku untuk generasi Alpha. Generasi yang lahir mulai tahun 2010- hingga sekarang ini, perlu dikenalkan dengan aktivitas membaca buku mulai dari rumah. Salah satunya dengan aktivitas read aloud atau membacakan buku secara nyaring.


Membacakan buku secara nyaring adalah kegiatan yang melibatkan pembaca membacakan teks dengan suara keras kepada pendengar yang lain, seperti anak-anak, teman, atau anggota keluarga. Aktivitas ini memiliki manfaat yang signifikan, terutama dalam konteks pendidikan dan perkembangan bahasa.


Berikut adalah beberapa manfaat utama dari membacakan buku secara nyaring:


1. Meningkatkan Pemahaman

Ketika seseorang membacakan buku secara nyaring, pendengar memiliki kesempatan untuk mendengarkan dan memahami teks dengan lebih baik. Aktivitas ini membantu menyampaikan makna dan konteks yang mungkin sulit dipahami hanya dengan membaca diam-diam.


2. Membangun Keterampilan Bahasa

Membacakan buku secara nyaring membantu memperkuat keterampilan bahasa, termasuk kosakata, tata bahasa, dan pengucapan. Pendengar akan terpapar pada berbagai kata dan frase baru serta struktur kalimat yang beragam.


3. Stimulasi Imajinasi

Ketika seorang pembaca membacakan cerita dengan intonasi yang tepat dan ekspresif, hal itu dapat merangsang imajinasi pendengar dan membantu mereka memvisualisasikan apa yang sedang dibacakan. Ini membantu dalam pengembangan kreativitas dan daya imajinasi.


4. Meningkatkan Koneksi Emosional

Membacakan buku secara nyaring seringkali menciptakan momen berbagi dan koneksi emosional antara pembaca dan pendengar. Ini terutama penting dalam konteks keluarga, di mana membacakan cerita dapat menjadi waktu yang berharga untuk menghabiskan waktu bersama dan memperkuat hubungan.


5.Meningkatkan Keterampilan Mendengarkan

Aktivitas mendengarkan membacakan buku secara nyaring membantu memperbaiki keterampilan mendengarkan. Pendengar harus fokus untuk memahami cerita dan mengikuti alur cerita yang dibacakan.



6. Menumbuhkan Cinta Buku

Membacakan buku secara nyaring dapat membantu menumbuhkan rasa cinta terhadap buku dan minat membaca pada pendengar, terutama anak-anak. Ketika mereka mendengarkan cerita dengan antusiasme dan kegembiraan, mereka cenderung mengembangkan minat yang sama terhadap membaca.


7. Memperkuat Hubungan Keluarga

Membacakan buku secara nyaring dapat menjadi kegiatan keluarga yang bermanfaat, yang memperkuat ikatan antara anggota keluarga dan menciptakan kenangan yang berharga bersama.


Dengan demikian, membacakan buku secara nyaring tidak hanya memberikan kesempatan untuk memperdalam pemahaman dan keterampilan bahasa, tetapi juga menciptakan momen berharga untuk berbagi, terhubung, dan memperkuat ikatan keluarga atau sosial.


Melalui acara ini diharapkan bahwa seminar ini akan membantu para pustakawan dan para penggiat literasi untuk dapat menggunakan berbagai strategi kreatif untuk menumbuhkan kegemaran membaca generasi Z dan Alpha.



Auto Post Signature